Demak- Bertempat dilapangan Apel Polres Demak, Gugus Tugas Penanganan Virus Corona (Covid-19) Kabupaten Demak menyerahkan bantuan APD (Alat Pelindung Diri) kepada beberapa Rumah sakit di Kabupaten Demak diantaranya Rumah Sakit Sunan Kalijaga Demak, Rumah Sakit NU Demak dan Rumah Sakit Sultan Fatah Demak dalam rangka mencegah penyebaran virus covid 19 di Kab. Demak.Jum'at 17-04-2020.

Turut hadir dalam penyerahan bantuan APD Bupati Demak yang diwakili Wakil Bupati Drs. H. Djoko Sutanto, Kapolres Demak AKBP R. Fidelis Purna Timoranto, S.I.K., S.H., M.Si, Dandim 0716/Demak Letkol Arh Mohamad Ufiz, S.I.P, M.I.Pol, Kajati Demak yang diwakili Kasi Intelejen yeriza adhytia, S.H, Ketua DPRD Kab. Demak H.S. Fahrudin Bisri, S.E, Wakapolres Demak Kompol H. Ahmadi, S.Ag., M.H,  Para PJU Polres Demak, Direktur Rumah Sakit Sunan Kalijaga dan Rumah Sakit Sultan Fatah Demak Dr. Deby Armawati. Sp.m, Direktur Rumah Sakit NU Dr. abdul Aziz M.H.kes., M.Km (Ars).

Wakil Bupati Demak drs. Joko Sutanto menyampaiakan pemberiant bantuan tidak akan berhenti sampai disini saja nanti akan berkelanjutan. Kita bekerjasama dengan elemen warta,dan yang lain,  Polres dan Kodim akan kita bagikan lagi. Untuk penanganan Covid-19 ini jajaran kesehatan yang bearda digarda terdepan  baik di rumah sakit atau puskesmas jangan sampai tanpa APD dalam rangka penanganan Covid.

Kapolres Demak AKBP R. Fidelis Purna Timoranto, S.I.K., S.H., M.Si menambahkan Polres Demak yang tergabung dengan satgas penanggulangan Covid-19 di wilayah Kabupaten Demak. Hari ini kita buktikan kepedulian kita terhadap tenaga medis yang besentuhan langsung dengan pasien baik itu ODP atau PDP. Kita juga pikirkan Clening Service di rumah sakit karena mereka termasuk golongan yang beresiko terpapar covid-19.

Hari ini kita bagikan 1000 buah masker,1200 Buah Ficesiel, kaca mata 1000 Buah, Sarung tangan 1.000. Sebagai langkah lanjutan dari Gugus Covid dalam penangananan Covid-19. Hari ini Polres Demak secara berkelanjutan menunjukkan bahwa penanganan Covi-19 di wilayah Kabupaten ini kita guyub, kita rukun kita sama-sama sengkuyung untuk menghadapi permasalahan di Kabupaten demak. Ungkas Kapolres.