Ticker

6/recent/ticker-posts

Vaksinasi Dosis Kedua Sasar 200 Warga Desa Kalitengah, Ini Kata Babinsa Koramil 12/Mranggen

 



DEMAK - Babinsa Koramil 12/Mranggen Kodim 0716/Demak Serka As'ari melaksanakan pendampingan vaksinasi dosis kedua di Balai Desa Kalitengah, Kecamatan Mranggen, Senin (02/08/2021).


Vaksinasi oleh Puskesmas Mranggen 1 diperuntukan bagi warga usia 18 tahun keatas. Dan hari ini vaksinasi menyasar 200 warga Desa Kalitengah.


Babinsa Serka As'ari dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa vaksinasi kepada warga desa binaannya merupakan bentuk upaya pemerintah dalam percepatan penanganan pandemi Covid-19 di wilayah Kabupaten Demak. Dimana beberapa pekan lalu, Demak menjadi kabupaten dengan zona merah kehitaman, dengan angka kasus Covid-19 yang sangat tinggi, bahkan kasus kematian juga melejit naik.


Tak hanya mempercepat vaksinasi, Pemerintah Kabupaten Demak bersama Kodim dan Polres juga melakukan pengetatan PPKM mikro guna mencegah penyebaran virus.


"Dan Alhamdulillah saat ini di wilayah kita, angka kasud Covid menurun. Terlebih kasus kematian. Ini salah satunya berkat percepatan vaksinasi,. Untuk vaksinasi hari ini, dari Puskesmas menargetkan 200 warga," ujarnya disela-sela pendampingan.


As'ari menjelaskan bahwa vaksinasi dilakukan dengan metode dua kali penyuntikan. Dimana vaksin dosis pertama bertujuan untuk memicu respons kekebalan awal, sedangkan dosis kedua (booster) untuk menguatkan respons imun yang telah terbentuk sebelumnya.


"Semoga semua warga dapat segera tervaksin, sehingga akan terbentuk herd imunity. Dan ingat, walupun sudah divaksin, tetap patuhi protokol kesehatan," tandasnya.


Hadir juga dalam vaksinasi, Kepala Desa Kalitengah Mustakim beserta perangkatnya, Bhabinkamtibmas Brigadir Miftah, dan Bidan deda Noor Saadah.

Post a Comment

0 Comments